GridStar.ID - Warga sempat digegerkan dengan seorang ibu yang baru saja melahirkan pada Sabtu (19/07).
Bahkan peristiwa tersebut menjadi viral karena kelahiran sang bayi dianggap tak biasa.
Bukan tanpa sebab, perempuan tersebut mengaku tak sedang hamil dan tiba-tiba saja merasa mulas sampai akhirnya melahirkan.
Heni, warga Kampung/Desa Mandalasari, Kecamatan Pupahiang, Kabupaten Tasikmalaya, melahirkan bayi laki-laki secara normal.
Dalam pengakuannya, Heni mengaku tak pernah melakukan hubungan intim dengan sang suami selama 19 bulan terakhir.
Hal ini dilakukan karena sebelumnya ia melahirkan anak kedua dengan proses caesar.
“Saya tidak pernah melakukan hal itu selama sekitar 19 bulan sejak lahir anak kedua dengan operasi caesar,” ujarnya.
Ia pun mendengarkan saran dokter untuk tak hamil sekitar 2 tahun untuk menjaga kondisi rahimnya.
“Karena dokter bilang begitu, saya dan Kang Erik tidak pernah melakukan begitu (berhubungan suami-istri),” ujar Heni.