GridStar.ID-Nama Nikita Mirzani memang seakan tak henti-hentinya mencuri perhatian publik.
Tak heran jika artis yang kerap disapa Nyai tersebut mendapat julukan sebagai artis paling kontroversial di Indonesia.
Namun belum lama ini, Nikita Mirzani dinobatkan menjadi artis terkaya Indonesia, mengalahkan Raffi Ahmad dan Agnez Mo.
Menurut sumber dari celebritynetworth.com, Nikita Mirzani memiliki total kekayaan mencapai Rp 1,3 Triliun atas apa semua yang ia punya.
Namun, Nikita Mirzani mengklaim harta kekayaannya tidak seperti apa yang dikabarkan saat ini.
"Belum, hampir sedikit lagi Rp 1 Triliun," kata Nikita Mirzani ketika ditemui di Langit Entertaiment, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (22/09).
Wanita yang akrab disapa Niki itu tak masalah jika harta kekayaannya diungkap ke publik. Sebab, ia tak takut dengan Kantor Pajak.
"Kalau gua itu orangnya transparan sama pajak. Gua selalu bayar pajak tiap tahun," ucap janda tiga anak itu.
Wanita 35 tahun tersebut mengklaim kantor pajak mengetahui semua pemasukan dan pengeluarannya setiap tahun.