Follow Us

Sebelum Meninggal Dunia Mbak You Ungkap Soal Jodoh Untuk Ayu Ting Ting, Singgung Sikap sang Biduan

Nadia Fairuz Ikbar - Selasa, 06 September 2022 | 12:02
Mbak You - Ayu Ting Ting
Kolase GridStar.ID

Mbak You - Ayu Ting Ting

GridStar.ID-Artis Cantik Ayu Ting Ting ternyata pernah diramal oleh mendiang Mbak You.

Ramalan Mbak You kepada pedangdut Ayu Ting Ting itu terbilang mengejutkan.

Kira-kira seperti apa ramalan Mbak You untuk penyanyi dangdut Ayu Ting Ting?

Dalam tayangan YouTube Populer Seleb yang diunggah pada, Jumat (07/08), Mbak You sangsi kalau sang biduan terkena jampi-jampi.

Mbak You mengungkapkan jika sampai detik ini, Mbak You tidak merasakan ada aura mistis yang melingkupi kehidupan sang biduan.

Lebih lanjut, nasib Ayu Ting Ting yang tak kunjung menemukan jodoh juga diungkap oleh Mbak You.

Menurut Mbak You, Ayu Ting Ting yang tak segera menemukan jodoh adalah karena ulahnya sendiri.

Lebih lanjut Mbak You mengungkapkan, sikap Ayu Ting Ting yang seolah tak punya pendirian atau plin-plan dalam urusan asmara punya andil jadi penyebab masalah.

Mbak You juga berpendapat jika sikap plinplan ini muncul dari sakit hatinya pada masa lalu.

Kejadian di masa lalu yang begitu pahit nyatanya tak bisa dilupakan oleh sang biduan begitu saja.

Kegagalan berumah tangga membuat Ayu Ting Ting jadi tak semudah itu terlibat dalam urusan asmara.

"Soal perasaan Ayu Ting Ting yang masih sakit hati, dan ada milih kepilih ini takutnya," ungkap Mbak You.

Source : Tribun-Medan.com

Editor : Grid Star

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular